Jumat, 05 Februari 2016

AIR TERJUN KAYUMAS DAN PABRIK KOPI KAYUMAS

Tanggal 29 maret 2015, Perjalananku dimulai dari Trip ke Desa Kayumas letaknya di wilayah timur Situbondo, kota tempat tinggalku. dengan cuaca yang cerah di pagi hari. kumantapkan langkah kakiku untuk perjalanan ngetripku kali ini. jam menunjukkan pukul 09.00 wib, kunyalakan motorku dan langsung tancap gas menuju rumah temanku.
setelah menjemput temanku, langsung saja aku gas pool menuju TKP, sepanjang perjalanan saat memasuki hutan kunikmati udara sejuk Khas pegunungan dan indahnya pemandangan sekitar. pohon pohon perkebunan kopi yang memanjakan mata. tak terasa kurang lebih 1 jam setengah kutunggangi motorku, dan akhirnya sampailah ke tempat menuju tujuan. kuparkir terlebih dahulu motorku di tempat pemarkiran yang telah disediakan. aku dan temanku melanjutkan perjalanan dengan jalan kaki.

Kita tinggal mengikuti penunjuk arah untuk menuju Air Terjun.




















Pemandangan selama perjalanan pun sangat memanjakkan mata. pohon pohon kopi dan udara yang menyejukkan menemani selama perjalanan




















Buddies, setelah 15 menit berjalan kaki, terbayar sudah rasa lelah setelah melihat pesona air terjun kayumas yang masih alami, sejenak membuat terdiam, sungguh indah ciptaaan tuhan...






















Moment - moment kayak gini nggak boleh dilewatkan guys, waktunya Selfie Time hihihi.....

















Dan Setelah dari air terjun aku dan temanku melanjutkan perjalanan ke Pabrik Kopi Kayumas, hanya berjarak 5km dari air terjun. Pabrik Kopi Kayumas adalah pabrik kopi andalan di Situbondo guys, karena kopi yang dihasilkan adalah kopi pilihan dan sudah menasional.
















Sekian Tripku kali ini guys. dan jangan lupa cintai alammu...

0 komentar:

Posting Komentar